Selasa, 19 Februari 2019

Bupati Dukung Zona Integritas PN Airmadidi

Bupati Vonnie Anneke Panambunan, Senin 18 Februari 2019 menghadiri pencanangan Zona Integritas ( ZI) Pengadilan Negeri Airmadidi. Dalam acara tersebut, bupati ikut menandatangani deklarasi serta mendukung ZI tersebut, sebagai semangat meNdukunh gerakan pelayanan publik yang maksimal dan wilayah bebas korupsi. "Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara salut dengan gerakan ini sebagai upaya penciptaan layan publik yang baik dan memuaska  masyarakat," kata bupati didampingi Kabag Humas Dan Protokol Chresto F Palandi SSTP MSi.
Penandatangnan gerakan Zona Integritas diawali Ketua PN Airmadidi Nova Laura Sasube Sh MH dan diikutii Bupati Vonnie Anneke Panambunan, Ketus DPRD Berty Kapojos, Kajari Airmadidi, perwakilan Polres Minut, Perwakilan Dandim Bitung dan Kepala Rutan Kelas II  Manado. "Pemerintah Kabupaten  Minahasa Utara siap mendukung gerakan ini," tambah bupati.(10GA)