Senin, 28 Januari 2019

Bupati Resmikan Gedung SMP Negeri 1 Airmadidi

Bupati Vonnie Anneke Panambunan diwakili Asisten Administrasi Umum dr Jeane Symons MKes, meresmikan Pendidikan Anak Usia Dini Kelompok Belajar dan Taman Kanak2 Lalayaan Tatelu Kecamatan Dimembe, Senin 28 Januari 2019.

Bupati dalam sambutan yang disampaikan Asisten Administrasi Umum dr Jeane Symons, MKes berterima kasih atas pembangunan PAUD dan TK Lalayaan Tatelu. Hal ini kata Symons,  merupakan bentuk kepedulian pendidikan bagi generasi saat ini Biarlah semangat seperti ini dilanjutkan dan dipelihara kelangsungan pendidikan PAUD dan TK Lalayaan Tatelu. "Marilah kita pelihara dan lanjutkan proses beljar dan mengajar untuk kecerdasan anak2 penerus pembangunan bangsa," ujar Symons.
Hadir dalam pertemuan, anggota DPRD Edwin Nelwan, Kumtua Tatelu Jhon Lausan, Camat Dimembe Marco Karongkong, Kadis Perlindungan Perempuan dan Anak Ir Jovita Supit,  Kabag Humas Dan Protokol Chresto F Palandi SSTP MSi.(tenga)